Translate

Rabu, 30 Oktober 2013

Tobat

A. Pengertian Tobat

Secara bahasa, kata tobat berasal dari bahasa Arab taba, yatubu, taubah, yang berarti kembali. Sedangkan, arti tobat menurut istilah adalah kesadaran dan penyesalan akan dosa yang diperbuat dan berniat akan memperbaikunya. Tobat juga berarti kembali kepada agama yang benar. Tobat merupakan hak manusia, baik yang berdosa atau tidak. Tobat merupakan jalan untuk menyelamatkan manusia dari kehancuran setelah mereka melakukan dosa dan maksiat

1. Syarat-Syarat Tobat

Agar tobat yang dilakukan oleh seseorang termasuk dalam kategori tobat yang sebenarnya (tobat nasuha), ia harus memenuhi ketentuan di bawah ini.
a. Menyesali perbuatan dosa yang pernah dilakukan  .
b. Keinginan yang kuat untuk tidak mengulangi perbuatan dosa.
c. Melakukan perbuatan baik secara terus-menerus dan mengulangi perbuatan jahat dengan perbuatan baik.

Tobat dalam arti penyesalan diri terhadap perbuatan dosa dan kesalahan yang diperbuatnya pada masa lalu dengan perbuatan baik.

Sumber: bumi aksara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar